Peningkatan SDM SMAN 1 Indralaya, Kini Mempunyai 26 Guru Bergelar S2

INIDIANEWS.COM-Dalam upaya peningkatan kapasitas SDM SMAN 1 Indralaya Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), para tenaga pengajarnya melanjutkan pendidikan ke jenjang Strata dua (S2).

“Alhamdulillah saat ini bertambah lagi para tenaga pengajar kita menyandang S2, yakni bergelar Magister Manajemen Pendidikan,’’kata Kepala Sekolah SMAN 1 Indralaya Pudyo Laksono SPd, MPd.

Dijelaskan Pudyo, jumlah tenaga pengajar yang baru saja menyandang S2 sebanyak 16 orang yang baru saja mengikuti wisuda di Universitas Islam An-Nur Lampung 28 September 2024.

“Dengan selesainya mengikuti pendidikan S2 sebanyak 16 orang, maka jumlah tenaga pengajar di SMAN 1 Indralaya yang menyandang gelar S2 saat ini sebanyak 26 orang dari total 60 guru,’’terang Pudyo.

Wisudawan-wisudawati Universitas Islam An-Nur Lampung

Dikatakan Pudyo, dengan banyaknya tenaga pendidik yang menyandang S2, ini merupakan salah satu untuk peningkatan kapasitas SDM SMAN 1 Indralaya melalui partisipasi peningkatan pendidikan Magister Manajemen Pendidikan di Universitas Islam An Nur Lampung.

“Melalui kegiatan pengembangan diri peningkatan kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM) melalui kuliah S-2 di Universitas Islam An-Nur Lampung, Para pendidik dan tenaga kependidikan dapat meningkatkan layanan pendidikan yang lebih baik kepada peserta didik dan orang tua siswa,’’harap Pudyo.

Masih kata Pudyo, selain para tenaga pengajar di SMAN 1 Indralaya alumni S2 di An-Nur, juga ada alumni Perguruan Tinggi (PT) lainnya, yakni 2 orang lulus S2 di Universitas Terbuka Jakarta, 1 orang lulus S-2 Universitas Negeri Yogyakarta, 1 orang lulus S-2 Universitas Pendidikan Indonesia Bandung, 1 orang lulus S-2 di Universitas Sriwijaya.

“Jadi SMAN 1 Indralaya saat ini memiliki tenaga pengajar berpendidikan S-2 sebanyak 26 orang,’’tukasnya
Sementara pada acara wisuda periode ke 2 Tahun 2024 sebanyak 1305 orang dengan jenjang pendidikan S1, Pasca Sarjana (S2) dan Doktoral (S3).Mereka diwisuda oleh Rektor Universitas Islam An-Nur Lampung Dr, KH Andi Wariso MMPd.

Menteri Perdagangan RI Zulkifli Hasan Menghadiri Wisuda Universitas Islam An-Nur Lampung

Acara dihadiri Menteri Perdagangan RI Dr, H Zulkifli Hasan SE, MM, Wakil Koordinator Kopertais 15 Prof, Dr, H Safari Daud dan para undangan lainnya .

Rektor Rektor Universitas Islam An-Nur Lampung Dr, KH Andi Wariso MMPd, mengucapkan selamat kepada semua wisudawan-wisudawati,

“Namun perlu diingat dengan selesainya wisuda ini, bukan akhir dari belajar, meski sudah menyadang gelar S3 (Doktor), lanjutkan pendidikan Anda, yang baru selesai S1 lanjut ke S2, yang S2 lanjut ke S3,’’pintanya.

Andi Wariso berharap , seiring dengan ilmu yang didapat, maka diharapkan dapat bermanfaat dan berkah,’’Sepintar-pintarnya kita, kalau ilmu tidak diamalkan, maka akan sia-sia dan tidak bermanfaat,’’katanya

Menteri Perdagangan H Zulkifli Hasan sempat menyebutkan, bahwa Universitas Islam An-Nur Lampung adalah Kampus terbaik di Lampung.

“Jadi berbanggalah kalian lulus Kampus terbaik di Lampung, namun setelah ini berjuang, berusaha dan bermimpilah yang tinggi-tinggi,’’pintanya.

Sebab katanya, kalau mau sukses tergantung dari pilihan, untuk bermimpi, Saya sendiri alumni PGAN (Pendidikan Guru Agama Negeri), yang tidak pernah belajar politik, kehutanan dan perdagangan, tapi pernah menjadi Ketua MPRI, Pernah Menjadi Menteri Kehutanan, dan kini dipercaya menjadi Menteri Perdagangan,’’katanya.

Sementara diakhir sambutannya, Zulkifli Hasan sempat menantang para Sarjana S1 untuk bisa tampil kedepan untuk menjawab pertanyaannya, seperti apa nama Ibu Kota Indonesia yang baru dan sebutan 5 Sila dari Pancasila
Mereka yang berani tampil kedepan mendapatkan hadiah uang tunai sebesar Rp 5 juta , Menteri Zulkifli Hasan sempat mengeluarkan uang tunai Rp 20 juta untuk 4 orang yang berani tampil kedepan (01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *